6 K-drama Romansa yang Cocok Untuk Binge-Watching Selama Libur Akhir Tahun
K-drama romansa dengan cerita seru, mendebarkan sekaligus menyentuh hati memang sempurna sebagai tontonan untuk binge watching. Terlebih lagi binge watching selama libur akhir tahun. Serial drama romansa siap menghangatkan hati untuk memulai tahun baru.
Serial drama romansa memang memiliki daya tarik tersendiri. Terlebih selama beberapa tahun terakhir, kualitas serial drama dengan genre romansa semakin meningkat. Cerita yang dihadirkan pun bukan melulu mengenai cinta. Melainkan juga tentang persahabatan, keluarga, hingga penerimaan diri sendiri.
Nah bila kalian mencari tontonan seru untuk binge watching selama libur akhir tahun, K-drama romansa berikut bisa dilirik.
1. “Reply 1988”
Serial drama satu ini sudah pasti cocok untuk binge watching. Kisah romansa dengan bumbu persahabatan dan keluarga dengan tema nostalgia sudah pasti tepat menemani selama libur akhir tahun.
“Reply 1988” menceritakan mengenai lika-liku kehidupan dan persahabatan 4 orang tetangga. Seriaal ini tidak hanya berfokus pada cinta antara karakter utama. Melainkan bagaimana mereka melalui masa muda yang penuh rintangan dan permasalahan.
2. “Twenty Five, Twenty One”
Kisah romansa dengan tema nostalgia berikutnya yang tidak kalah wajib ditonton adalah “Twenty Five, Twenty One”. Diperankan oleh Kim Tae Ri dan Nam Joo Hyuk, “Twenty Five, Twenty One” menyoroti kehidupan dua orang remaja dan upaya mereka dalam menggapai cita-cita.
Serial drama ini secara sempurna memperlihatkan lika-liku kehidupan dengan alur yang tidak bisa ditebak. Penonton dijamin akan ikut terbawa perasaan dengan dalamnya cinta antara Na Hee Do dan Baek Yi Jin.
3. “A Business Proposal”
K-drama romansa ini sukses mencuri perhatian dan menjadi salah satu serial terpopuler tahun ini. Diadaptasi dari webtoon terkenal, “A Business Proposal” menceritakan mengenai seorang CEO yang akhirnya menerima tawaran untuk kencan buta. Tanpa ia sadari, teman kencannya saat itu bukanlah sosok yang diharapkan.
“A Business Proposal” memiliki plot cerita yang mungkin cukup mainstream. Hubungan yang awalnya hanya sebatas pura-pura, justru berakhir dengan cinta.
Meski plot ceritanya sudah sering diangkat di serial drama lain, namun chemistry dan juga akting pada aktor dan aktrisnya cukup membuat “A Business Proposal” layak ditonton.
4. “Sh**ting Stars”
Penasaran mengenai sisi lain dari gemerlap dunia showbiz di Korea Selatan? “Sh**ting Stars” menghadirkan cerita dari di balik layar kehidupan para idol. Terutama bagaimana keterlibatan sosok-sosok di balik layar dengan kesuksesannya.
“Sh**ting Stars” berfokus pada seorang idol ternama Gong Tae Sung (Kim Young Dae) dan Oh Han Byul (Lee Sung Kyung), kepala departemen PR dari agensi hiburan. Meski harus saling bekerja sama, Oh Han Byul dan Gong Tae Sung justru tidak pernah akur satu sama lain. Akhir dari plot ini sudah bisa ditebak, bukan?
5. “Hometown Cha-Cha-Cha”
Tidak ada salahnya menonton kembali serial K-drama romansa populer satu ini saat libur akhir tahun. “Hometown Cha-Cha-Cha” bukan hanya menghadirkan kisah cinta manis antara Yoon Hye Jin (Shin Min Ah) dan Hong Doo Shik (Kim Seon Ho). Melainkan juga kehangatan kisah keluarga dan persahabatan para penduduk kota pinggir pantai Gongjin.
Serial drama populer satu ini tidak perlu diragukan lagi sangat wajib ditonton untuk binge watching selama libur akhir tahun!
6. “Love in Contract”
Cerita drama ringan namun penuh lika-liku berikutnya adalah “Love in Contract”. Menghadirkan Park Min Young sebagai istrik kontrak, Choi Sang Eun, drama ini memadukan hubungan cinta segitiga dengan kisah yang romantis.
Choi Sang Eun memutuskan untuk pensiun sebagai istri kontrak. Namun pada saat itu ia justru menyadari adanya perasaan dengan sang klien, Jung Ji Ho (Go Kyung Pyo). Di sisi lain ada superstar Kang Hae Jin (Kim Jae Young) yang juga berniat untuk menggunakan jasa Choi Sang Eun.
Baca Info Kpop : iniKpop
via Join OUR ROLEPLAY BAR At TELEGRAM @Feels_BAR
Baca Berita Info Kpop Indonesia dari alunayaka & Feels BAR Bakudapa
Informasi Kpop Indonesia - iniKpop
Komentar
Posting Komentar